Article Detail

“Kami Pahlawan Cilik Indonesia”

Kamis, 10 November 2016 merupakan hari pahlawan. Dalam event kali ini, KB-TK Tarakanita Citra raya mengadakan lomba fashion show. Lomba fashion show kali ini mengambil tema “Kami Pahlawan Cilik Indonesia”. Definisi pahlawan sendiri merupakan sosok yang berani, berjuang dalam menggapai sesuatu.  Demikian juga dengan kegiatan lomba kali ini, peserta didik diajarkan untuk menjadi pahlawan cilik yang memiliki keberanian, daya juang, dan semangat.

Dalam kegiatan ini, peserta didik sangat antusias. Antusiasme peserta didik terlihat dari bagaimana peserta didik mempersiapkan kostum yang dikenakan saat fashion show. Tema kostum fashion show sendiri memakai pakaian pahlawan/profesi. Kostum yang digunakan umumnya ialah dokter, polisi, tentara, pilot, guru, dan pemadam kebakaran. Sebelum peserta didik memulai lomba, kegiatan dimulai dengan doa, sambutan dari bu kepala KB-TK ibu Theresia Herkusumaningtyasrini, S.Psi dilanjutkan dengan bernyanyi bersama lagu pejuang, dan kegiatan puncak yakni fashion show per kelas mulai dari jenjang KB, TKA, dan TKB. Fashion show berlangsung meriah dan peserta didik sangat semangat, dan tentunya penuh juang seperti pahlawan. Selamat hari pahlawan! Mari menjadi pahlawan bagi diri sendiri dan orang sekitar. (Nora)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment